TamanPendidikan.com - Sebuah foto resepsi pernikahan viral di sosial media. Hal ini lantaran sang mempelai pria tidak mengenakan baju adat seperti halnya sang mempelai wanita. Sang mempelai pria hanya mengenakan celana pendek dan beberapa bagian tubuhnya ditutupi perban.

Foto ini diungggah oleh akun Instagram @makassar_iinfo. Dalam unggahannya akun ini menuliskan caption: "Ada yg bilang kalau beberapa hari jelang nikah lebih baik gak kemana-mana buat menghindari kejadian yg tidak-tidak."

https://www.instagram.com/p/CNKVnIVrBaJ/

Dalam dua helai foto yang diunggah terlihat mempelai pria hanya mengenakan celana pendek selutut. Kedua lututnya ditutupi perban, siku tangan kananya juga dibalut perban sementara tangan kirinya digips.

Pundak mempelai pria juga diperban dan tidak mengenakan alas kaki. Sementara sang mempelai wanita lengkap mengenakan busana adat  dengan aksesoris dan full make up.

https://www.instagram.com/p/CNKVnIVrBaJ/

Tidak ada penjelasan mengenai penyebab hal ini. Diduga sang mempelai pria baru mengalami kecelakaan.

"Terlepas dr mitos atau fakta, Wallahu alam, krn setiap musibah Allah yang memberikan sudah pasti akan ada hikmah dibaliknya. Sebelum menjelang hari H pernikahan, ada baiknya banyak2 muhasabah diri(intropeksi diri), Istikharah, dan banyak minta ampun sama Allah, semoga dosa2 yang dilakukan sebelumnya di maafkan dan pernikahan mendapat berkah. InsyaAllah, semoga kedua mempelai Allah berkahi pernikahannya," tulis akun @ummu_nufais