Cerita Penjual Kopi Rela Dipenjara karena Tak Punya Uang Saat Langgar PPKM

"Pria itu menjelaskan bahwa ia hanya menjual kopi bukan narkoba, Dia terpaksa berjualan untuk biaya makan anak istri dan gaji karyawan."

Viral | 15 July 2021, 01:38
Cerita Penjual Kopi Rela Dipenjara karena Tak Punya Uang Saat Langgar PPKM

TamanPendidikan.com - Pemberlakukan PPKM darurat nampaknya memiliki banyak kendala. Pembatasan aktivitas ini membuat masyarakat khususnya para pedagang kecil mengalami kesulitan. Mereka terpaksa tetap berjualan untuk mencari uang untuk biaya kebutuhan sehari-hari.

Baru-baru ini beredar video seorang petugas satgas Covid-19 yang sedang memberikan teguran kepada pemilik kedai kopi di Lampung. Kronologi kejadian ini berawal ketika Satgas mengamankan pemilik warung kopi yang kedapatan masih berjualan melebihi jam operasional saat PPKM darurat masih diberlakukan. Saat dilakukan proses introgasi terjadi debat panas. Sang petugas dengan nada tinggi menjelaskan bahwa sudah menjadi tugasnya menertibkan warga yang tidak taat aturan. 
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CRLNIV4lVtF/

Tidak mau kalah, dengan penuh emosi sang pedagang menantang petugas untuk memasukannya ke dalam penjara. Pria itu menjelaskan bahwa ia hanya menjual kopi bukan narkoba, Dia terpaksa berjualan untuk biaya makan anak istri dan gaji karyawan. Sang pedagang meminta petugas untuk memikirkan nasib rakyat dan tidak bertindak semena-mena. Melihat kondisi semakin memanas, petugas lain mencoba untuk melerai.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CRLNIV4lVtF/

Video yang diunggah oleh @infokomando ini sudah ditonton sebanyak 154 ribu pengguna Instagram dan dibanjiri beragam komentar. Warganet menilai peraturan PPKM yang digalakan pemerintah nampaknya memberatkan rakyat kecil.

Jika ingin membatasi aktivitas rakyat kecil untuk mencari nafkah, setidaknya dibarengi memberikan bantuan untuk mencukupi kebutuhan pokok seperti makan. Para rakyat kecil ini terpaksa menanggung risiko tertular virus berbahaya ini karena tidak menerima bantuan untuk kebutuhan sehari-hari.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CRLNIV4lVtF/

"Dilematis sih.. Tp mustinya Bapak berbaju Coklat itu jangan pakai emosi dengan rakyat kecil, bener kata dia bahwa dia gak jualan Narkoba tp mencari rezeki yg Halal buat menyambung Hidup gak usah pakai dibentak2 dong..Coba bentak itu bandar Narkoba yg keliaran dimana2 😛" tulis @adnanfaridhan

"Selalu di benturkan aparat dan rakyat solusinya nyuruh tutup ya kasih dana jga lah pasti tutup langsung gak akan debat debat," tulis @panjipratama.91

"Yang satu enak gaji tiap bulan. Lah yg satu lgi mau makan besok aja mikir. Kadang ga mikir disitu.." tulis @luis_hamzah


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network