Binatang Aneh Ini Hidup di Air Tapi Makan Rumput di Darat

"Seekor binatang menyerupai ikan dan berkulit hitam terekam memakan rumput di pinggiran sungai. Padahal, binatang ini hidup di air."

Viral | 28 January 2022, 01:21
Binatang Aneh Ini Hidup di Air Tapi Makan Rumput di Darat

TamanPendidikan.com - Seekor binatang menyerupai ikan dan berkulit hitam terekam memakan rumput di pinggiran sungai. Padahal, binatang ini hidup di air.

Rekaman video itu diunggah oleh akun @gofishingindonesia di Insatagram. Sosok binatang itu tak hanya menimbulkan keheranan tapi juga penasaran.

"Hewan apa ini guys. Kebo laut kah ini bro...," tulis @gofishingindonesia di narasi unggahannya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CY-RjWkpDoK/

Di tayangan itu, terekam dalam durasi singkat, seekor binatang tengah memakan rumputan di pinggiran sungai. Kepala hewan ini berukuran besar. Sedang bagian ekornya, masih berada di aliran sungai.

Melihat rekaman video tersebut, salah satu warganet penasaran. Ia mengaku tak pernah melihat binatang yang terekam dalam video tersebut.

"Dia hidup di air ,kenapa cari makannya di darat ? Beneran nanya sumpah baru liat 😢," tanya @sentot_alibhasa.

Ada pula warganet yang menduga binatang aneh tersebut sejenis dugong. Ia menduga, hewan ini memakan rumput di darat karena ekosistem yang telah rusak.

"@sentot_alibhasa artinya ekosistem air sudah buruk, ga ada rumput diair lama lama evolusi deh dugong kembali ke darat," duga @gilang.perdanaaa.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network