Tak Mau Dijadikan Makanan Ikan Monster, Ikan Betok Ini Selalu Lompat ke Darat

"Ikan Betok tersebut terus melompat ke darat saat dimasukkan ke air. Terlihat menyerah, pemilik ikan-ikan besar tersebutpun memberikan sepotong roti kepada ikan-ikan besarnya sebagai pengganti ikan Betok."

Viral | 15 February 2022, 10:29
Tak Mau Dijadikan Makanan Ikan Monster, Ikan Betok Ini Selalu Lompat ke Darat

TamanPendidikan.com - Ikan Betok termasuk jenis ikan air tawar yang mudah didapatkan di sungai atau perairan air tawar lainnya. Selain untuk dikonsumsi sebagai lauk, di beberapa tempat ikan Betok juga dapat digunakan sebagai makanan ikan predator lain.

Termasuk dalam video berikut ini yang menampilkan ikan Betok tidak rela dirinya dijadikan makanan untuk ikan predator. Hal ini karena ikan tersebut menolak dengan melompat ke darat.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CZeQvsKJCX1/

Pada video, terlihat awalnya terdapat seorang yang melempar seekor ikan betok ke dalam sebuah kolam yang dipenuhi dengan ikan-ikan besar yang siap melahapnya. Namun saat ikan Betok sudah masuk ke dalam air, ikan tersebut justru kembali lompat ke darat.

Ikan Betok tersebut terus melompat ke darat saat dimasukkan ke air. Terlihat menyerah, pemilik ikan-ikan besar tersebutpun memberikan sepotong roti kepada ikan-ikan besarnya sebagai pengganti ikan Betok untuk dimakan karena ikan Betok terus melompat ke daratan.

Video yang telah mendapatkan like lebih dari 7000 itupun mendapatkan berbagai komentar dari warganet yang merasa aneh melihat ikan yang tidak mau berada di air.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CZeQvsKJCX1/

"Takut dimakan dah😂," tulis akun @muhammd_ufiq

"Ikan betok, insting untuk hidup di kasih jempol 👍. Modal pengalaman saudara2nya ude masuk mulut ikan jumbo ga pernah keluar lagi😂," terang akun @nofiza_fashion

"Ntu ikan lebih baik mati di darat kehabisan nafas dari pada di caplok ikan" monster hahaha😂😂," tulis akun @tejaphotos_1



Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network