Mancing Di Sungai, Pria Ini Strike Sidat Besar Warganet Minta Dilepaskan Takut Mistis

"Akhirnya sidat yang berukuran sangat besar itu berhasil dia dapatkan. Pria tersebut terlihat sangat bahagia setelah strike sidat besar."

Viral | 28 June 2022, 02:47
Mancing Di Sungai, Pria Ini Strike Sidat Besar Warganet Minta Dilepaskan Takut Mistis

TamanPendidikan.com - Sidat adalah kelompok ikan yang memiliki tubuh ramping dan memanjang. Ikan ini masuk dalam Ordo Anguilliformes, yang terdiri atas 4 subordo, 19 famili, 110 genera, dan 400 spesies. Sidat sering identik dengan belut. PAdahal keduanya tidak sama.

Belut merupakan ikan tidak bersirip dan sidat ikan bersirip. Selain tidak memiliki sirip di badan, belut juga tidak memiliki sisik dan sirip di perut. Berbeda dengan belut, sidat memiliki sirip di bagian punggung, sirip dada, dan sirip ekor yang sempurna.

Anguilla spp atau yang lebih dikenal dengan Sidat adalah salah satu sumber daya perairan Indonesia yang ekonomis dengan karakteristik khusus dengan pola hidup katadromus yaitu hidup mendiami beberapa kondisi perairan termasuk perairan tawar, estuari, dan laut.

Seperti dalam video yang diunggah oleh akun instagram @ gofishingindonesia ini. Nampak dalam video seorang pria strike sidat berukuran besar saat memancing di sungai besar yang jernih.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CfPBIicpNy-/

"Strike sidat babon ๐ŸŽฃ๐ŸŽฃ๐ŸŽฃ," tulisnya.

Pria tersebut memancing di sebuah sungai yang airnya terlihat sangat jernih kehijauan. Di sampingnya juga masih banyak pepohonan yang masih rindang, spotnya pun juga bisa dijadikan tempat wisata.

"Spotnya mantaaap lur air jernih kehijauan...," imbuhnya.

Dalam video nampak pria tersebut bersiap siap menarik senar pancingnya di pinggiran sungai, airnya terlihat sangat jernih hingga nampak berwarna kehijauan. Spotnya pun masih sangat asri karena masih sangat rimbun pepohonan di sampingnya. Salah seorang temanya pun mengabadikan momem tersebut dengan kamera ponselnya.

Setelah senar pancingnya ditarik terlihat sidat berukuran sangat besar di atas permukaan. Akhirnya sidat yang berukuran sangat besar itu berhasil dia dapatkan. Pria tersebut terlihat sangat bahagia setelah strike sidat besar.

Video tersebut hingga kini telah disukai hingga 12 ribuan lebih. Banyak warganet yang turut memberikan tanggapan komentar, ada juga warganet yang menyarankan agar dilepaskan karena takut mistis.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CfPBIicpNy-/

"Bisa di makan?," tanya akun @ jingga19___.

"Bisalah sangat enak, tinggi protein...di tempat saya banyak sekali ikan sidat...," jawab akun @ setan.flores 27.

"Di tempatku di jual 250rb segitu lngsg di serbu bang...," ujar akun @ pshy_oo.

"Waktu aku usia 9 taun aku pernah melihat sidak 8 kg satu ekor warna kulitnya aga kuning dan aku melihat beberapa ekor karena waktu itu musim kemarou air kali banyak di parak dengan cara tradisional sampai sekarang aku tidak pernah melihat lagi di dunia nyata entah punah antah emang rumah mereka sudah berubah," ungkap akun @ titisuharty

"Mknan nikmat d bumbu kuning๐Ÿ˜," ucap akun @ shalahuddinalayubi.

"Klo dilihat spotnya angker lurr, mending lepasin aja tuh ikan๐Ÿ˜ฎ๐Ÿ˜ฎ dr pada knp2," ujar akun @ kuntung.baday.

"Spotnya bagus, bnyak pasti mash monster sidatnya di spot itu๐Ÿ˜," ujar akun @ deddydenok.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CfPBIicpNy-/

"Buat wisata kaya di Maluku pasti Mantul, tempatnya jg bagus tu ๐Ÿ‘," ujar akun @ khanif6661.

"Berasa toman," tulis akun @ muhammadbilal09__.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network