Angler Ini Suapi Ular di Sungai dengan Ikan Kecil Bak Beri Makan Ayam

"Ikan kecil yang dipegang oleh angler diberikan secara langsung kepada ular ibarat sedang memberi makan seekor ayam ayam. Angler tersebut langsung atau menyuapi ular itu dengan dengan ikan kecil"

Viral | 02 August 2022, 04:16
Angler Ini Suapi Ular di Sungai dengan Ikan Kecil Bak Beri Makan Ayam

TamanPendidikan.com - Mayoritas orang menganggap bahwa ular adalah hewan yang mengerikan. Jika melihat ular, orang-orang pasti langsung lari begitu saja, sebab mereka berpikir bahwa ular itu akan menggigit atau melilit tubuh. Namun, tindakan tersebut tidak berlaku bagi seorang angler yang belum lama ini viral, sebab ia tetap memberi makan seekor ular dengan santainya.

Video berdurasi singkat yang diunggah oleh akun @langgengpancing tersebut pun menggemparkan warganet Instagram lantaran tindakan 'santai' sang angler. Dalam video tampak seekor ular hitam besar yang sedang berenang di sungai. Lalu, terlihat tangan sang angler yang sedang memegang ikan kecil sambil melambai seolah memanggil ular untuk mendekat karena ia akan memberikan ikannya sebagai pakan.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CgtKwbsJnaB/

Umumnya, ikan yang hendak diberikan kepada ular akan dilempar. Namun, dalam video justru terlihat ikan kecil yang dipegang oleh angler diberikan secara langsung kepada ular ibarat sedang memberi makan seekor ayam ayam. Angler tersebut langsung menyuapi ular itu dengan dengan ikan kecil di tangannya.

Karena tindakan santai dan berani sang angler saat memberi makan ular, pengunggah video pun menambahkan keterangan dalam videonya 'non paid actors' atau dalam bahasa Indonesia artinya 'aktor yang tidak dibayar'.

Sebagai hewan berdarah dingin, semua jenis ular memang memiliki kemampuan untuk berenang di dalam air, sehingga tidak aneh angler dalam video dapat bertemu dengan ular di sungai. Namun, bagaimanakah cara ular dapat berenang di air?

Setelah melakukan penelusuran lebih lanjut, ular dapat berenang dalam air menggunakan empat cara, yakni dengan menggunakan metode concertina, rectilinear, serpentine, dan sidewinding.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CgtKwbsJnaB/

Ular berenang menggunakan metode concertina untuk dapat bergerak di ruang sempit. Pergerakan ini mirip dengan seekor cacing yang bergerak ke depan. Pertama, ular akan menjangkar bagian belakang tubuhnya dengan menekan tanah atau benda di sekitar. Kemudian, mendorong ke seluruh tubuhnya ke arah depan. Setelah itu, mereka akan menjatuhkan kepalanya dengan menggantung ke tanah sambil mencondongkan seluruh tubuhnya ke depan. Dengan begitu, mereka bisa bergerak dengan baik di ruangan yang sempit.

Metode kedua adalah rectilinear, yang memungkinkan ular untuk ular merayap ke depan dalam satu garis lurus. Umumnya, ular menggunakan sisik lebar di perutnya untuk mencengkram permukaan dan mendorong dirinya sendiri ke depan.

Metode ketiga adalah serpentine. Metode ini merupakan jenis gerakan yang biasanya dilakukan seekor ular untuk merayap di tanah. Dengan gerakan bergelombang, ular akan terus menggerakkan tubuhnya dan menggunakan sisik di perutnya untuk bisa berpindah tempat.

Lalu, metode yang keempat adalah sidewinding. Ular menggunakan jenis gerakan ini ketika mereka berada di permukaan yang sulit digapai oleh sisik perutnya, seperti lumpur atau pasir. Ular akan melemparkan kepalanya ke depan dan menggeliatkan tubuhnya ke arah yang sama. Saat tubuhnya mulai bergerak, ular akan memajukan kepalanya.

Video angler memberi makan ular di sungai itu pun mendapat komentar beragam dari warganet. Ada yang menyebut bahwa jenis nular tersebut tidak berbisa sehingga tidak terlalu bahaya.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CgtKwbsJnaB/

"Itu Ular gak berbisa, dan walaupun nyaplok paling luka kaya goresan dikit, giginya gak keras2 banget...sering ketemu di sungai atau sawah," tulis akun @mifta2159.

"ngasih jatah ke yg punya kawasan😁," tulis akun @agammt_.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network