Ular Belang dengan Ekor Menyerupai Kepalanya Ini Tangkap Belut di Sungai Kecil

"Seekor ular belang yang sepintas seakan memiliki dua kepala terekam tengah memangsa belut."

Viral | 04 August 2022, 00:49
Ular Belang dengan Ekor Menyerupai Kepalanya Ini Tangkap Belut di Sungai Kecil

TamanPendidikan.com - Seekor ular belang yang sepintas seakan memiliki dua kepala terekam tengah memangsa belut. Ular ini menggigit kuat-kuat beli di tepian sungai.

Ular tersebut yakni ular pipa ekor merah (Cylindrophis ruffus).Ular ini sejenis ular primitif penggali liang yang menghuni tanah subur dan lembap di kawasan tropis Asia Tenggara.

 TamanPendidikan.com

https://www.facebook.com/aliyyah.6331

Ular ini kerap disebut "ular kepala-dua". Pasalnya, bentuk ekornya yang tumpul dan lebar, nyaris mirip dengan bentuk kepala aslinya. Perbedaannya, pada bagian bawah ekornya berwarna merah cerah, sedangkan bagian bawah kepalanya berwarna keputihan.

Video ular belanng dengan ekor menyerupai kepala yang tengah memangsa belut ini diunggah oleh akun facebook @Aliyyah Al. Dalam video, nampak ular belang berkepala dua tersebut menangkap seekor belut di pinggiran sungai. Ular tersebut terus menggerakkan ekornya dan menggigit tubuh belut hingga menepi ke pinggir sungai.

Ular belang itu juga mencoba menarik belut ke pinggir daratan sungai untuk di jadikan mangsa. Video yang disukai 72 ribu lebih tersebut juga dibanjiri beragam komentar hingga 2 ribu lebih.

TamanPendidikan.com

https://www.facebook.com/aliyyah.6331

"Bantuin apaa.. Kasian itu susah banget bawa makanannya. Ini malah divideoin 😌," ujar akun @ Livishaq Halida

"Rasanya sudah terlambat tindakan penyelamatan yg dilakukan oleh ular,karena belut sudah tenggelam berhari hari,jdi sudah mati saat ditolong oleh ular..😀," ujar akun @ Setyaone Bambang

"Ni ular salah satu ular paling bauu .... Bikin pusing kpala klo dia lg terancam," ucap akun @ Widyo Nugroho.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network