10 Kebun Binatang Terbaik di Dunia untuk Melihat Satwa Liar

"Bagi anda yang memiliki anak kecil, kebun binatang dapat dijadikan tempat edukasi untuk mempelajari berbagai jenis satwa."

Feature | 21 January 2021, 07:06
10 Kebun Binatang Terbaik di Dunia untuk Melihat Satwa Liar

TamanPendidikan.com - Kebun binatang merupakan salah satu tempat rekreasi yang dapat dinikmati semua usia. Oleh karena itu tempat ini menjadi destinasi utama untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Bagi anda yang memiliki anak kecil, kebun binatang dapat dijadikan tempat edukasi untuk mempelajari berbagai jenis satwa. Meskipun kebanyakan tempat ini menempatkan satwa didalam kandang yang berukuran kecil, namun tidak sedikit kebun binatang yang memiliki konsep tempat yang menyerupai habitat aslinya.

Dikutip dari worldoffemale.com, berikut ini kebun binatang terbaik di dunia untuk melihat satwa liar.

10. Kebun Binatang Praha, Praha, Republik Ceko
TamanPendidikan.com

Sumber : https://bbqboy.net/prague-zoo-a-highlight-for-anyone-visiting-prague-with-children/

Kebun binatang Praha terdiri dari lapangan yang membentang dari lembah sungai yang subur hingga lereng berbatu yang curam hingga padang rumput. Terdapat 5000 hewan dan 650 spesies di kebun binatang ini. Tempat ini memiliki 1,3 juta pengunjung setiap tahun. Hanya mengeluarkan uang sebesar 5 Euro atau sekitar Rp 84 ribu, anda bisa berkeliling tempat ini sepanjang hari.

9. Zoologischer Garten, Basel, Kebun Binatang SwissTamanPendidikan.com

Sumber : https://www.bzbasel.ch/basel/basel-stadt/der-zolli-erstrahlt-in-neuem-glanz-verstaubt-oder-veraltet-nennt-ihn-jetzt-niemand-mehr-138114906

Terletak di kota Basel di Swiss, kebun binatang ini merupakan yang tertua di dunia. Menerima sekitar 1,7 juta pengunjung setiap tahun, kebun binatang ini telah menjadi tempat paling banyak dikunjungi di Swiss. Terletak di 24 hektar taman yang indah tepat di jantung kota. Di kebun binatang ini, anda akan menemukan bentuk kehidupan laut, gurun dan hutan hujan yang aneh dan menakjubkan.

8. Taman Zoologi Nasional, Pretoria, Afrika Selatan
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.pretoriazoo.org/about/

Dibuka pada tahun 1899, tempat ini adalah taman zoologi terbaik di Afrika. Cukup besar sehingga anda mungkin ingin menyewa salah satu kereta golf yang tersedia untuk berkeliling. Kebun binatang ini terletak di tanah yang relatif datar tetapi setengahnya terletak di lereng bukit. Kereta gantung tersedia untuk membawa anda dari lereng atas ke pintu masuk di bagian bawah.

Tempat ini menampung 97 spesies mamalia, 161 spesies burung, 279 spesies ikan, 106 spesies reptil dan tujuh spesies amfibi dengan total sekitar 4.500 hewan. Taman ini juga menampilkan akuarium terbesar di Afrika Selatan.

7. Kebun Binatang Bronx, Kota New York, AS
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.travelandleisure.com/attractions/zoos-aquariums/bronx-zoo-confirms-tiger-has-coronavirus

Dengan luas 265 hektare, kebun binatang Bronx pasti akan menjadi tempat yang menyenangkan yang dapat dinikmati semua orang. Tempat ini sangat terkenal karena menampung macan tutul salju langka dan ribuan hewan lainnya termasuk harimau, gorila, lemur, dan beruang. Kebun binatang Bronx juga terdapat hutan hujan buatan terbesar dan rel mono untuk kemudahan berkeliling tempat ini.

6. Taman Zoologi Nasional Smithsonian, Washington DC, AS
TamanPendidikan.com

Sumber : https://nationalzoo.si.edu/careers

Karena kebun binatang ini menjadi bagian dari yayasan Smithsonian (museum dan kompleks penelitian terbesar di dunia), tiket masuk tempat ini gratis. Kebun binatang ini menjadi tempat dengan kunjungan yang luar biasa bagi keluarga selama liburan musim panas. Terletak di lahan seluas 163 hektar, kebun binatang ini adalah rumah bagi hampir 2.000 hewan dari 400 jenis spesies yang berbeda. Penghuni yang paling terkenal adalah panda raksasa bernama Tian Tian dan Mei Xiang.

5. Kebun Binatang San Diego
TamanPendidikan.com

Sumber : https://visitoceanside.org/travel-tips/san-diego-wild-animal-park/

Kebun binatang San Diego adalah rumah bagi lebih dari 4.000 hewan dan 800 jenis spesies berbeda. Anda akan melihat hampir semua hewan dari jarak dekat. Tempat ini juga salah satu dari sedikit kebun binatang di dunia yang menampung panda raksasa. Lanskap tanaman eksotis, jalur berliku, dan pemandangan alam seluas 100 hektar. Selain taman, pengunjung juga dapat mengikuti safari dengan biaya masuk terpisah.

4. Animal Kingdom, Kebun Binatang Orlando Florida
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.chicagotribune.com/travel/ct-trav-20-things-disney-animal-kingdom-0429-story.html

Animal Kingdom Disney mencakup area seluas 500 hektar, menjadikan tempat ini sebagai taman hiburan terbesar Disney di dunia. Tempat ini menggabungkan taman hiburan dengan kebun binatang. Animal Kingdom didirikan pada tahun 1975 dan merupakan tempat yang menyenangkan bagi semua keluarga untuk berekreasi.

3. Kebun Binatang Toronto
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.toronto.com/news-story/9988285-the-toronto-zoo-wants-you-to-visit-its-animals-from-your-vehicle/

Kebun Binatang Toronto juga termasuk yang terbesar di dunia, mencakup lebih dari 700 hektar dan menampung lebih dari 5.000 hewan. Tempat ini mendapatkan penghargaan Savanna Afrika, New Great Barrier Reef, dan Hutan Hujan Gorilla Terbaik.

2. Kebun Binatang Tiergarten Schonnbrunn, Wina, Austria
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.wien.info/de/sightseeing/sehenswuerdigkeiten/imperiales/tiergarten

Kebun binatang Wina dibuka pada 1752, menjadikannya kebun binatang tertua di dunia saat ini. Tempat ini juga salah satu dari sedikit kebun binatang di dunia yang menampung panda raksasa bernama Yang Yang, Long Hui, Fu Long, dan Fu Hu. Kelahiran Fu Long pada tanggal 23 Agustus 2007 merupakan kelahiran panda inseminasi alami pertama di Eropa. Fu Hu lahir tepat 3 tahun kemudian. 

Pada tanggal 14 Juli 1906, kebun binatang menyaksikan kelahiran gajah pertama di penangkaran. Ketika berkunjung jangan lupa untuk mengamati aktivitas beruang kutub dan orangutan yang diberi kamera untuk bermain.

1. Kebun Binatang Singapura
TamanPendidikan.com

Sumber : https://www.traveltradejournal.com/2020/06/singapore-to-resume-tourism-businesses-in-phased-manner-from-july-1/

Konsep terbuka dan desain lanskap yang luar biasa membuatnya menjadi kebun binatang terbaik di dunia. Tempat ini benar-benar mampu mensimulasikan kehidupan satwa di alam liar sehingga menjadi tontonan spektakuler. Di lanskap hutan hujan seluas 28 hektar ini, semua hewan dipelihara di area lanskap terbuka yang luas dan dipisahkan dari pengunjung oleh penghalang “tersembunyi” yang mencakup vegetasi, sungai, parit, dan bebatuan.

Konsep terbuka semakin diperkuat dengan monyet kecil, burung, penyu, dan bahkan orangutan yang berbagi jalur dengan kerumunan pengunjung. Kebun binatang ini menampilkan puluhan atraksi yang menyenangkan dan unik, termasuk “Sarapan Hutan” yang terkenal. Menikmati sarapan anda dengan hewan di kejauhan. Anda juga bisa memberi makan gajah, tetapi harus hati-hati dengan kerumunan monyet dan orangutan yang akan mendekat.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network