Jelaskan Pengertian Permainan Bola Basket, Berikut Posisi, Ukuran Peralatan, dan Peraturannya

"Bola basket menjadi salah satu cabang olahraga paling populer. Yuk kenali lebih dalam lagi"

Edukasi | 22 September 2022, 01:40
Jelaskan Pengertian Permainan Bola Basket, Berikut Posisi, Ukuran Peralatan, dan Peraturannya

TamanPendidikan.com - Pengertian permainan bola basket ialah cabang olahraga permainan yang menggunakan bola boleh di oper atau di lempar ke teman. Bola dipantulkan ke lantai di tempat atau sambil berjalan dan tujuannya adalah memasukan bola ke basket atau keranjang dari tim lawan.

Dalam permainan bola basket banyak memerlukan kontak fisik dangan pemain lainnya atau pemain lawan, maka kondisi badan yang baik sangat diperlukan. Kondisi fisik yang baik yang harus dimiliki seorang pemain basket dua diantaranya adalah kelincahan dan kecepatan.

Ada 3 posisi utama dalam bermain basket, yaitu :

1. Forward
Pemain yang tugas utamanya adalah mencetak poin dengan memasukkan bola ke keranjang lawan.

2. Defense
Pemain yang tugas utamanya adalah menjaga pemain lawan agar pemain lawan kesulitan memasukkan bola.

3. Playmaker
Pemain yang menjadi tokoh kunci permainan dengan mengatur alur bola dan strategi yang dimainkan oleh rekan-rekan setimnya.

Teknik dalam Permainan Bola Basket

Gerakan teknik dasar permainan bola basket ialah gerakan yang paling mendasar untuk mencapai keterampilan bermain bola basket.

Keterampilan bermain bola basket akan tercapai bila menguasai teknik gerakan yang efektif dan efisien. Menguasai keterampilan dasar ialah modal yang paling penting untuk memperoleh kemenangan di suatu pertandingan.

a. Teknik Passing

Oliver tahun 2007 Passing merupakan salah satu kunci keberhasilan sebuah serangan dan sebuah unsur penentu tembakan- tembakan yang berpeluang besar mencetak angka.

Dalam teknik passing, pemain harus bisa meorientasikan kondisi lawan dan lingkungan dengan koordinasi dan komunikasi yang baik antar para pemain.

b. Teknik Drible

Nuril tahun 2007 dalam permainan bola basket teknik drible bola paling banyak digunakan, karena teknik drible akan membawa bola mendekati dan memudahkan pemain menembakkan bola ke dalam ring dan mencetak angka.

Kegunaan drible yaitu untuk mencari peluang serangan, menerobos pertahanan lawan, ataupun memperlambat tempo permainan. Dalam teknik dribling pemain harus bisa meorientasi lawan dan lingkungan sekitar sehingga dapat menentukan keputusan yang tepat dalam suatu bentuk penyerangan.

c. Teknik Shooting

Teknik ini merupakan teknik yang paling banyak di pakai untuk menciptakan angka. Angka akan tercipta apabila bola masuk ke dalam keranjang. Kemenangan suatu tim ditentukan oleh ketepatan shooting.

Teknik ini sangat penting dikuasai oleh para pemain. Dalam shooting, pemain harus memiliki akurasi ketepatan yang baik dengan faktor keseimbangan dan agility yang baik saat perpindahan gerakan sebelum nya ke gerakan shooting.

d. Teknik Pivot

Pivot ialah menggerakan salah satu kaki kesegala arah dengan kaki yang lain tetap ditempat sebagai poros. Pivot berguna melindungi bola dari lawan yang ingin merebut bola, kemudian bola dioper kepada rekan tim.

Gerakan nya berputar kesegala arah pada tumpu salah satu kaki (poros). Dalam teknik ini di perlukan keseimbangan dan agility pemain serta orientasi terhadap lawan dan lingkungan sekitar yang baik.

Ukuran Peralatan Permainan Bola Basket

Lapangan bola basket berbentuk persegi panjang dengan dua standar ukuran, yakni :

1. Panjang 28,5 meter dan lebar 15 meter (National Basket ball Association)
2. Panjang 26 meter dan lebar 14 meter (Federasi Bola Basket Internasional)

TamanPendidikan.com

Sumber Google

Jumlah pemain dalam permainan bola basket adalah 5 orang dalam satu regu dengan cadangan 5 orang. Sedangkan jumlah wasit dalam permainan bola basket adalah 2 orang. Wasit 1 disebut Referee, sedangkan wasit 2 disebut Umpire.

Waktu permainan 4 x 10 menit jika berpedoman dengan aturan Federasi Bola Basket Internasional. Versi National Basketball Association waktu bermain adalah 4 x 12 menit. Di antara babak 1, 2, 3, dan babak 4 terdapat waktu istirahat selama 10 menit.

Bila terjadi skor yang sama pada akhir pertandingan harus diadakan perpanjangan waktu sampai terjadi selisih skor. Di antara dua babak tambahan terdapat waktu istirahat selama 2 menit. Waktu untuk lemparan ke dalam yaitu 5 detik.

Keliling bola yang digunakan dalam permainan bola basket adalah 75 cm – 78 cm. Sedangkan berat bola adalah 600 – 650 gram. Jika bola dijatuhkan dari ketinggian 1,80 meter pada lantai papan, maka bola harus kembali pada ketinggian antara 1,20 – 1,40 meter.

Panjang papan pantul bagian luar adalah 1,80 meter sedangkan lebar papan pantul bagian luar adalah 1,20 meter. Dan panjang papan pantul bagian dalam adalah 0,59 meter sedangkan lebar papan pantul bagian dalam adalah 0,45 meter.

Jarak lantai sampai ke papan pantul bagian bawah adalah 2,75 meter. Sementara jarak papan pantul bagian bawah sampai ke ring basket adalah 0,30 meter. Ring basket memiliki panjang yaitu 0,40 meter.

Sedangkan jarak tiang penyangga sampai ke garis akhir adalah 1 meter. Panjang garis tengah lingkaran pada lapangan basket adalah 1,80 meter dengan ukuran lebar garis yaitu 0,05 meter.

Panjang garis akhir lingkaran daerah serang yaitu 6 meter. Sedangkan panjang garis tembakan hukuman yaitu 3,60 meter.

Peraturan Permainan Bola Basket
Permainan bola basket memiliki beberapa aturan sebagai berikut:

1. Pemain

Setiap tim dalam permainan bola basket terdiri dari lima orang pemain ditambah beberapa pemain cadangan. Kelima pemain inti tersebut terbagi pada beberapa posisi, yakni center (5 – C), power forward (4 – PF), small forward (3 – SF), shooting guard (2 – SG), dan point guard (1 – PG).
Pergantian pemain dilakukan saat bola mati. Pergantian pemain juga bebas dilakukan berapa kali.

2. Aturan Waktu Membawa Bola

Perbasi menetapkan beberapa aturan waktu. Pertama, peraturan tiga detik. Saat berada di area pertahanan lawan, Grameds tidak boleh lebih dari tiga detik. Lebih dari itu akan dicatat sebagai pelanggaran.

Kedua, peraturan delapan detik. Waktu yang dibolehkan sebuah tim untuk memainkan bola di daerah pertahanannya sendiri adalah selama delapan detik. Lebih dari itu, pelanggaran.

Ketiga, peraturan 24 detik. Ini merupakan waktu yang dibolehkan untuk sebuah tim dalam melakukan serangan. Tidak boleh lebih.

3. Aturan lainnya

Tidak ada batasan bagaimana caranya melemparkan bola, namun tidak diperboleh memukul atau meninju bola.

Membawa bola dengan berlari atau berjalan akan dianggap sebagai bentuk pelanggaran. Bola hanya boleh dibawa dengan cara di-dribble.

Batas yang diijinkan seorang pemain melakukan pelanggaran adalah empat kali. Jika melakukan pelanggaran lagi, maka pemain akan didiskualifikasi.
Double dribble tidak diperkenankan. 

Maksudnya, jika seorang pemain melakukan dribble kemudian berhenti dan memegang bola dengan kedua tangannya, maka pemain tidak diperbolehkan untuk melakukan dribble lagi.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network