Cara Menggunakan Termometer Digital, Ukur Suhu Lebih Akurat

"Simak cara ukur suhu tubuh menggunakan termometerdigital berikut ini"

Edukasi | 06 October 2022, 06:15
Cara Menggunakan Termometer Digital, Ukur Suhu Lebih Akurat

TamanPendidikan.com - Termometer adalah sebuah alat untuk mengukur suhu atau temperatur, serta perubahan suhu. Ada beberapa jenis dari termometer, beda jenis termometer berbeda pula cara menggunakannya. Simak penjelasa jenis-jenis termometer dan cara menggunakannya berikut ini.

Pertama ada termometer air raksa. Termometer air raksa digunakan untuk mengukur suhu tubuh. Cara pakai termometer ini adalah dengan diselipkan ke ketiak atau ke dalam mulut.

Kedua ada termometer inframerah. Cara menggunakan termometer ini adalah cukup dekatkan ujung termometer yang memiliki sensor pada lubang telinga atau permukaan dahi dan nyalakan.

Ketiga ada termometer empeng digital. Termometer empeng ditujukan khusus bagi anak kecil dan bayi. Cara pakai termometer ini cukup mdengan memasukkan ke dalam mulut dan tunggu 2-4 menit sampai keluar hasilnya.

Keempat termometer digital. Termometer digital akan menginformasikan suhu tubuh dalam angka digital. Cara pakainya sama seperti termometer raksa, yaitu letakkan di lidah atau ketiak.

Terkadang juga dapat dimasukkan ke dalam anus, tentu harus dibedakan mana termometer untuk anus dan untuk lidah atau ketiak. Tunggu 2-4 menit sampai termometer berbunyi dan muncul angka akhirnya.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum dan sesudah menggunakan termometer. Di antaranya adalah jangan menggunakan termometer untuk mengukur suhu tubuh segera setelah anda melakukan olahraga berat dan mandi air hangat.

Jika anda mengukur suhu melalui mulut sebaiknya jangan makan dan minum panas atau dingin sebelumnya.
 
Jangan merokok sebelum mengukur suhu tubuh. Anda sebaiknya memberikan jeda waktuselama 20-30 menit.

Selalu bersihkan termometer dengan saksama sebelum dan sesudah menggunakannya dengan air bersih dan sabun, atau menyekanya dengan alkohol.

Kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara menggunakan termometer digital. Bagaimana cara menggunakannya secara benar, simaklah ulasannya berikut ini:

Cara Menggunakan Termometer Digital

Berikut ini adalah cara mengukur suhu tubuh melalui ketiak dengan menggunakan termometer digital.

1. Bersihkan bagian ujung atau sensor termometer.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

2. Nyalakan tombol on/of pada termometer.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

3. Jangan menyentuh bagian sensor termometer saat sudah dibersihkan.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

4. Pastikan dilayar terdapat kode Lo derajat Celcius.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

5. Pastikan huruf "C" masih dalam keadaan berkedip.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

6. Pastikan ketiak dalam keadaan kering.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

7. Pastikan sensor termometerterkena kulit langsung.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN

8. Jangan menyentuh bagian sensor termometer.

TamanPendidikan.com

YouTube: DUNIA KEPERAWATAN


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network