Jelaskan Pengertian Persatuan, Berikut Nilai-nilai, Manfaat, dan Contohnya

"Perhatikan ulasan tentang persatuan berikut ini!"

Edukasi | 29 October 2022, 00:00
Jelaskan Pengertian Persatuan, Berikut Nilai-nilai, Manfaat, dan Contohnya

TamanPendidikan.com - Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), persatuan adalah gabungan (ikatan, kumpulan dan sebagainya) beberapa bagian yang sudah bersatu, perserikatan, serikat.

Persatuan tak bisa lepas dengan yang namanya kesatuan. Persatuan berasal dari kata "satu" yang berarti utuh dan tidak terpecah-belah.

 Secara luasnya, persatuan merupakan berkumpulnya macam-macam corak dari berbagai kalangan, ras, budaya, dan adat istiadat dalam masyarakat yang bersatu dengan serasi.

Sedangkan, kesatuan merupakan hasil dari persatuan yang telah menjadi utuh. Hal ini dilakukan untuk terhindar dari disintegrasi, maka sangat dibutuhkan persatuan di Indonesia.

Terselip beberapa makna penting yang terkandung dalam persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia, antara lain selalu menjalin rasa kepercayaan, kebersamaan, dan saling melengkapi antarbangsa demi menjaga rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

Berikutnya adalah selalu berupaya untuk dapat saling menghargai satu sama lain antarsesama bangsa yang berlandaskan rasa kemanusiaan sehingga dapat tercapai kehidupan yang serasi dan harmonis.

Kemudian, selalu menjalin rasa kekeluargaan, persahabatan, saling tolong menolong, serta nasionalisme antarbangsa yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Nilai-nilai Persatuan dan Kesatuan

TamanPendidikan.com
Pixabay.com

Perhatikan nilai-nilai yang terkandung dalam persatuan dan kesatuan berikut ini:

1. Meningkatkan semangat Bhinneka Tunggal Ika

2. Menjunjung tinggi hak asasi manusia (HAM)

3. Menjunjung tinggi toleransi

4. Mempertahanakan persatuan dan kesatuan wilayah NKRI

5. Bersikap adil

Manfaat Persatuan dan Kesatuan

 TamanPendidikan.com
Pixabay.com

Berikut adalah beberapa manfaat dari persatuan dan kesatuan, antara lain:

1. Menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) supaya tidak mudah terpecah belah oleh orang lain.

2. Akan lebih mudah mengatasi berbagai gangguan baik yang muncul dari dalam maupun dari luar.
3. Persatuan antarwarga negara dapat membuat pembangunan nasional berjalan lancar, aman, baik, dan sesuai harapan.
4. Bangsa Indonesia akan lebih mudah maju dan berkembang dengan menerima perbedaan yang muncul.
5. Persatuan dan kesatuan dapat mewujudkan kehidupan yang seimbang, harmonis, serta serasi antarmanusia.

Contoh Persatuan dan Kesatuan 

 TamanPendidikan.com
Pixabay.com

Simak contoh dari persatuan dan kesatuan berikut ini:

1. Menghargai pendapat orang lain dengan tidak memaksakan kehendak kita kepada mereka karena dapat menimbulkan permusuhan dan perpecahan.
2. Berusaha untuk menjaga kerukunan baik antara anggota keluarga maupun dengan lingkungan sekitar.
3. Selalu berusaha untuk membantu anggota keluarga apabila sedang mengalami kesulitan.
4. Saling menghargai dan menyayangi antarsesama anggota keluarga di rumah.
5. Selalu berusaha untuk bertutur kata sopan sesuai norma yang berlaku.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network