Kucing Berjalan Melawan Gravitasi Ini Viral dan Bikin Bingung Warganet

"Agar lebih jelas, seorang warganet bahkan menyarankan untuk menyaksikan video itu dengan posisi HP terbalik agar semakin jelas kalau kucing yang seluruh bagian tubuhnya berwarna putih itulah yang mengecoh penglihatan."

Viral | 04 February 2023, 23:56
Kucing Berjalan Melawan Gravitasi Ini Viral dan Bikin Bingung Warganet

TamanPendidikan.com - Bukan lagi spiderman, tetapi yang satu ini adalah spidercat. Seekor kucing putih belum lama ini berhasil viral dan meramaikan jagat maya Instagram karena kisahnya yang mengherankan.

Video singkat yang diunggah oleh akun @zonafaktaa itu menyajikan sebuah kisah seekor kucing yang sedang menjadi spidercat karena tingkahnya yang berjalan melawan gravitasi. Tingkah dua ekor kucing yang terekam kamera itu memang cukup membuat "lag" siapapun yang menyaksikannya. Sebab, salah satu dari kedua kucing itu terlihat berjalan menggantung di atap seolah sedang berjalan dengan melawan gravitasi bumi.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/Cmq7B13pyf2/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

"Jujur, gua tiba-tiba goblok liat video ginian," kata akun @fhryyndeng.

"Seng bener seng ndii?? (yang benar yang mana??)," tulis akun @naira_cntpp4.

Setelah diamati lebih lanjut, ternyata salah satu kucing memang bertingkah dengan berjalan menggunakan punggungnya alih-alih menggunakan kakinya. Jadi, kucing yang berjalan dengan benar adalah kucing putih yang wajahnya berwarna coklat, sedangkan kucing yang tubuh dan wajahnya putih itu berhasil mengecoh penonton seolah berjalan terbalik.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/Cmq7B13pyf2/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Agar lebih jelas, seorang warganet bahkan menyarankan untuk menyaksikan video itu dengan posisi HP terbalik agar semakin jelas kalau kucing yang seluruh bagian tubuhnya berwarna putih itulah yang mengecoh penglihatan.

"Coba putar hp nya..," akun @banu_subaroto berkomentar.

"Perhatikan punggung kucingnya," ujar akun @sumerta06.

"πŸ˜‚ yang ngelag kucing putih. Ini ngelag ini ngelag macam mana pula iniπŸ˜‚πŸ˜‚," komentar akun @hendraprasetyo73.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/Cmq7B13pyf2/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Sebagai tambahan informasi, ternyata kucing mulai bisa berjalan dan bertingkah macam-macam itu sejak usia dua bulan. Dilansir dari laman Notigatos.es, disebutkan kalau dalam waktu dua bulan dia sudah cukup berkembang untuk tidak hanya bisa berjalan, tetapi juga untuk berlari.

Pada usia 0-2 minggu, kucing terlahir dengan mengetahui cara merangkak. Itu adalah cara agar anak kucing bisa dekat dengan ibunya yang menyusui dan memberi kehangatan. Usia 2-3 minggu, anak kucing ini sedikit demi sedikit kakinya menjadi lebih kuat, sehingga ia mulai bersandar pada kaki belakangnya ketika, misalnya, berada di dalam kotak atau lainnya.

Pada usia 4-6 minggu, normalnya kucing sudah mulai bisa berjalan. Namun terkadang masih tersandung dan jatuh, karena ekor, yang berfungsi sebagai kemudi, belum sepenuhnya berkembang dan belum menguasai koordinasi. Usia 6-7 minggu biasanya membuat anak kucing tahu cara berjalan hampir seperti kucing dewasa.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/Cmq7B13pyf2/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Pada usia 8-10 minggu, anak kucing akan mulai belajar melompat dan memanjat, tetapi belum tahu cara turun sendiri. Ini adalah keterampilan yang akan anak kucing pelajari seiring berjalannya waktu. Selanjutnya, mulai usia 11 minggu tubuh anak kucing ini akan mengalami perkembangannya dan semakin menyempurnakan keterampilannya, mulai dari berjalan, melompat, memanjat, dll.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network