King Kobra Mati Lawan Ular Tali Picis Ternyata Cuma Mitos, Youtuber Ini Beri Bukti

"Ular tali picis atau yang biasa disebut ular tambang ini konon memiliki bisa yang mampu membunuh ular berbahaya seperti king kobra. Konon satu gigitan ular tali picis dapat membunuh ular king cobra maupun ular berbisa lainnya."

Viral | 04 March 2023, 05:29
King Kobra Mati Lawan Ular Tali Picis Ternyata Cuma Mitos, Youtuber Ini Beri Bukti

TamanPendidikan.com - Tiga orang pria ingin membuktikan mitos ular king kobra yang melawan ular tali picis maka ia akan mati. Ketiga pria ini penasaran dengan apa yang akan terjadi ketika ular king kobra melawan habis ular tali picis. Video pembuktian ini direkam dan diunggah pada channel Youtube Kumisberacun.

Dalam video tersebut terlihat seekor ular king kobra di dalam wadah box. King kobra ini tidak sendirian. Ketiga pria ini sengaja meletakkan ular tali picis pada wadah box yang sama. Kedua ular ini pun saling menyerang. Beberapa kali terlihat ular tali picis menggigit ular king kobra.

Seperti kita ketahui ular tali picis ini tidak memiliki bisa yang beracun. Tidak seperti king kobra yang memiliki bisa yang mematikan. Sehingga meskipun berkali-kali ular tali picis ini menggigit ular king kobra maka tak akan berpengaruh baginya.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=_ZDfMqMY35k

Ular tali picis yang ada di dalam box juga terlihat ukurannya lebih kecil dibandingkan king kobra. Jadi tak perlu menunggu lama, hanya dalam hitungan menit king kobra berhasil melumpuhkan ular tali picis. King kobra yang terkenal kanibal yaitu menjadikan ular lain sebagai santapannya dengan lahap memakan tali picis yang malang ini.

King kobra menyantap bagian kepala ular tali picis ini terlebih dahulu, untuk kemudian ia menelan hingga ke ekor. Setelah selesai menelan ular tali picis dalam keadaan box tertutup. Salah satu pria dalam video tersebut penasaran dan membuka apakah ada efek samping bagi sang kobra.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=_ZDfMqMY35k

Namun setelah ditunggu beberapa menit, tidak ada efek samping apa-apa dari sang raja ular ini. King kobra ini tetap sehat dan tidak mati seperti berita di luar sana. Eksperimen ketiga pria ini membuktikan jika king kobra mati lawan ular tali picis hanyalah mitos.

Video unggahan channel Youtube ini menarik perhatian dari warganet. Apalagi memang sedang hebohnya yang mengatakan king kobra ini akan mati jika melawan ular tali picis. Seperti yang kita ketahui bahwa king kobra memiliki bisa yang paling mematikan di dunia dan kanibal. Jadi tak heran jika ular tali picis dalam video disantap dengan lahapnya.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=_ZDfMqMY35k

Lebih dari 68 ribu kali video ini ditonton oleh warganet. Beberapa dari mereka pun menuliskan beberapa pendapatnya pada kolom komentar. Kebanyakan dari warganet merasa sepakat dengan apa yang dibuktikan oleh ketiga pria tersebut. Berikut ini beberapa komentar dari warganet yang sepakat dengan hasil eksperimen tersebut.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=_ZDfMqMY35k

"Kita gak suka yang mitos katanya-katanya maunya pembuktian langsung kayak gini. Kalo sempet coba ambil sample bisa ular kobra dan ular tambang lalu teteskan bisa kedua ular tersebut langsung ke darah ayam. Biar kebukti bisa siapa yg lebih berbahaya," tulis akun Youtube Riki.

"Udh gk penasaran lg sama si picis 👍👍👍Tapi kalaw KC vs cabe masih penasaran bg…" tulis akun Youtube Roni Azr.
TamanPendidikan.com

https://www.youtube.com/watch?v=_ZDfMqMY35k

"Hoax, king kobra bisa terbunuh oleh tali picis,,king kobra kebal terhadap semua bisa jenis ular. Ular welang atau weling saja dilahap, apalagi tali picis," tulis akun Youtube Jhon Budy


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network