Video Menegangkan Ular Piton Nyaris Kalah saat Bertarung Melawan Landak

"Sengit banget"

Viral | 10 March 2023, 09:02
Video Menegangkan Ular Piton Nyaris Kalah saat Bertarung Melawan Landak

TamanPendidikan.com - Ular Piton dikenal karena kemampuannya untuk melilit mangsanya. Setelah menyerang mangsanya, Ular Piton akan menggigit dan menariknya ke dalam pelukan tubuhnya, kemudian mulai melilit tubuh mangsa dengan erat menggunakan otot-otot kuatnya.

Melilit adalah strategi penting bagi Ular Piton untuk menaklukkan mangsa yang lebih besar dan kuat darinya, seperti mamalia besar dan reptil besar. Dengan melilit tubuh mangsa, Ular Piton dapat menghentikan pernapasan mangsa dan mempersempit pergerakan tubuhnya sehingga mangsa menjadi lemah dan tidak dapat melarikan diri. Kemudian, ular piton akan menelan mangsanya secara utuh.

Namun bagaimana jika yang dilikit Ular Piton memiliki pertahanan yang kuat seperti Landak? Seperti dalam video yang dibagikan oleh akun TikTok rosyidzein07 ini. Dalam video itu terlihat pertarungan sengit antara Ular Piton vs Landak.

@rosyidzein07 landak bukan saingan mu kawan🤠#ular #piton #vs #landak ♬ Talambek Datang - Ovhi Firsty

Dalam video tersebut terlihat pertarungan yang sangat sengit dengan cara bertarung yang berbeda dari kedua hewan itu. Ular Piton mencoba untuk menggigit dan melilit Landak, namun Landak memiliki duri tajam di punggungnya sebagai benteng pertahanan.

Ular Piton itu terlihat sangat kesulitan untuk menyerang Landak karena Landak cukup pintar dengan memasang pertahanan kuat dari durinya. Ular Piton bahkan terlihat kelelahan dan nyaris kalah.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network