Mengerikan, Bocah 3 Tahun Ini Nyaris Dipatuk Kobra di Kolong Mobil

"Seorang bocah nyaris alami celaka akibat dipatuk oleh ular kobra."

Viral | 21 July 2023, 00:30
Mengerikan, Bocah 3 Tahun Ini Nyaris Dipatuk Kobra di Kolong Mobil

TamanPendidikan.com - Seorang bocah nyaris alami celaka akibat dipatuk oleh ular kobra. Reptil melata yang berbisa mematikan itu tiba-tiba muncul di hadapan si bocah dan hendak menyerang.

Kejadian ngeri ini berlokasi di kediaman orang tua si bocah. Saat itu si bocah dan ibunya hendak menuju mobil yang terparkir di garasi rumah.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gathercaremalaysia/

Kronologi kejadian bocah hendak dipatuk ular kobra ini terekan CCTV lalu diunggah oleh akun @gathercaremalasyia di Instagram. Di tayangan video itu terekam seorang bocah bersama ibunya hendak menuju mobil. Si bocah lalu lari menuju pintu depan penumpang.

Di sampaing pintu mobil, bocah ini tiba-tiba kaget. Ia dihadang oleh seekor ular kobra. Ular berbisa mematikan itu muncul dari kolong mobil dan menegakkan sebagian badannya sembari melebarkan tudungnya. Ular kobra tersebut bersiap menyerang si bocah.

Si bocah pun ketakutan dan lari menuju ibunya. Terekam kemudian, si ibu menggandeng anaknya menjauhi mobil. Si ibu mengamati ular yang berkeliaran di garasi dan menjauh dari mobil yang jadi tempat bersembunyi ular kobra.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/gathercaremalaysia/

Nampak pula, ular kobra melata menjauh dari mobil. Ular kobra tersebut menuju ke pinggiran garasi. Bisa jadi ular kobra mencari tempat persembunyian baru di sekitar rumah warga tersebut.

Video ular kobra yang berkeliaran di kediaman warga dan sembunyi di kolong mobil ini bikin ngeri warganet.

"Ini yg sangat aku takutkan," komentar @saharaazaria.

"Kemungkinan itu jin yg menyerupai ular," duga @jakedejoker.

"Semoga anak itu tidak kepatuk ularnya 😢😢 sehat selalu ya untuk anaknya," harapan baik dari @eka_agustinna.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network