TamanPendidikan.com - Belum lama ini warganet dihebohkan dengan video yang memperlihatkan Pulau Begansar yang bergerak sendiri mengikuti aliran sungai di daerah Kalimantan Barat. Begansar merupakan bahasa asli melayu yang artinya bergerak.

Berdasarkan keterangan, bahwa pulau Begansar ini dapat bergerak sendiri di waktu-waktu tertentu pada waktu pagi dan sore hari. Pulau Begansar ini bisa bergerak seperti perahu di atas air yang mengikuti aliran air sungai tersebut.

https://www.instagram.com/p/Cgg_tZLJFfK/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D

Kejadian unik ini berlangsung di Danau Siawan, Desa Siawan, Kecamatan Bunut HIlir, Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat. Belum ada penjelasan secara ilmiah bagaimana pulau Begansar ini dapat bergerak pada pagi hari dan kembali ke tempat semula pada sore hari.

Video yang diunggah oleh akun instagram @statusfakta ini pun viral. Menurut keterangan, dulunya di kawasan ini terdapat 7 pulau yang bisa bergerak. Namun sayangnya kini hanya tersisa 2 pulau dan yang lainnya telah mati atau tidak bisa bergerak.

https://www.instagram.com/p/Cgg_tZLJFfK/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D

Dalam video itu memang tampak jelas ketika pulau Begansar itu bergerak. Bahkan ketika banyak wisatawan yang berada di atas pulau itu, pulau Begansar itu pun bergerak seperti perahu yang sedang di atas air. Ini terlihat aneh tapi nyata, sehingga menimbulkan banyak komentar dari warganet.

"keren", komentar akun @busro_0407.

https://www.instagram.com/p/Cgg_tZLJFfK/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D

"masuk juga akhirnya daerah saya" balas akun @ridomutialidra_710.

"Kalimantan Barat tempatku nih. TMI, bergansar = bergerak. Diambil dari bahasa melayu setempat" timpal akun @oohyanti.

https://www.instagram.com/p/Cgg_tZLJFfK/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D

Berdasarkan informasi yang beredar, kini Danau Siawan telah dijadikan sebagai objek wisata bagi daerah Kabupaten Kapuas Hulu Barat dengan ikon Pulau Begansar ini. Harapan pemerintah daerah destinasi wisata ini mampu mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD) karena tergolong sangat unik dan langka.