Kumpulkan Uang dari Jual Rongsokan, Pemuda Disabilitas Ini Akhirnya Bisa Kurban Kambing

"Uang Rp2,5 juta yang rata-rata pecahan Rp2000 dia bisa belikan seekor kambing untuk berkurban. Kisah Aep ini pun menjadi inspirasi."

Feature | 18 July 2021, 12:05
Kumpulkan Uang dari Jual Rongsokan, Pemuda Disabilitas Ini Akhirnya Bisa Kurban Kambing

TamanPendidikan.com - Kisah seorang pemuda bernama Afif ini sungguh luar biasa. Afif atau yang biasa disapa Aep ini adalah seorang penyandang disabilitas. Dia sehari-hari bekerja dengan mengumpulkan barang berkas seperti kardus bekas lalu dia jual. Setiap hari dia menyisihkan uang hasil jualan rongsokan tersebut untuk membeli seekor kambing untuk berkurban.
TamanPendidikan.com

https://twitter.com/BacaSaung

Alhamdulillah, cita-citanya untuk berkurban tercapai. Uang Rp2,5 juta yang rata-rata pecahan Rp2000 dia bisa belikan seekor kambing untuk berkurban. Kisah Aep ini pun menjadi inspirasi. Dengan segala keterbatasannya, pemuda ini tetap bisa melaksanakan kurban.
TamanPendidikan.com

https://twitter.com/BacaSaung

Informasi mengenai Aep ini ramai di sosial media. Salah satunya diunggah oleh akun Twitter @Bacasaung. Dalam video yang diunggah akun @Bacasaung memperlihatkan bahwa panitia menerima hewan kurban dari Aep seekor kambing.
TamanPendidikan.com

https://twitter.com/BacaSaung

"Halo gaes, orang pengen kurban. Tiap hari ngumpulin duit ngumpulin rongsok, duitnya buat kurban. Bayarnya pakai duait Rp2000an. Alhamdulillah dapat kambing satu nih gaes," ujar pria dalam video tersebut.
TamanPendidikan.com

https://twitter.com/BacaSaung

Kisah perjuangan Aep ini mendapat banyak apresiasi dari warganet. Banyak warga yang simpati dan bangga dengan sosok Aep. Meski bicaranya tidak jelas alias cadel, pemuda ini bisa berkurban dengan cara menyisikan sebagian penghasilannya dari hasil menjual barang-barang bekas seperti kardus.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network