Bocah Ini Belajar di Jalan Sambil Kumpulkan Barang Bekas

"Sebuah video yang memperlihatkan seorang anak yang bekerja sebagai pemulung sedang belajar. Terlihat dia belajar dengan beralaskan karung di samping gerobaknya."

Feature | 23 September 2021, 03:20
Bocah Ini Belajar di Jalan Sambil Kumpulkan Barang Bekas

TamanPendidikan.com - Pendidikan dasar merupakan hak bagi anak-anak. Pendidikan juga membutuhkan fasilitas dan akses untuk menunjang proses pembelajaran. Akan tetapi tidak semua anak beruntung mendapatkan akses dan fasilitas belajar. Salah satunya dialami bocah ini.

Akun @status fakta mengupload sebuah video yang memperlihatkan seorang anak yang bekerja sebagai pemulung sedang belajar. Terlihat dia belajar dengan beralaskan karung di samping gerobaknya.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTyqFgOpI1T/

Dalam video terseut terlihat seorang anggota Polwan mengajak anak tersebut ngobrol. Polwan tersebut mengaku dirinya salut dengan bocah tersebut. Terlihat dari tulisan yang tersematkan dalam video.

"Alhamdulillah Allah saat ku berpikir tidak baik. engkau selalu memperlihatkan sesuatu yang membuatku bisa bersyukur," tulis dalam video.

Sontak saja video ini menjadi viral dimedia sosial. Sampai saat ini video ini telah mencapai 4.412 likes dan 40 komentar. beberapa komentar dari warganet diantaranya
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CTyqFgOpI1T/

"Dan untuk dapat beasiswa, dia harus bersaing dalam satu sistem dengan mereka yang punya akses literasi digital, fasilitas belajar, fasilitas bakat, dan lainnya," Ungkap @saya_sengaja

"Semoga mnjadi ank yg pinter punya budi pekerti yg baik juga kelak....dan mnjadi orang yg mapan sukses dunia akhirat," ujar @tyaz.wulandari

"Insyallah kelak kmu akan menjadi anak yg sukses. Jgn lupa berdoa yaa de 😇" tulis @nadilahrbwl.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network