Baru Belajar Islam, Pemuda Amerika Ini Letakkan Catatan di Depan Sebagai Panduan Shalat

"Dia melaksanakan kewajibannya sebagai seorang muslim meski diketahui baru saja memeluk agama islam."

Viral | 01 December 2020, 04:02
Baru Belajar Islam, Pemuda Amerika Ini Letakkan Catatan di Depan Sebagai Panduan Shalat

TamanPendidikan.com - Mengucapkan dua kalimat syahadat merupakan syarat wajib yang harus dilakukan seseorang apabila ingin memeluk agama islam. Setelah mengucapkan dua kalimat syahadat, ibadah selanjutnya yang harus dilaksanakan adalah mendirikan shalat. Shalat merupakan ibadah wajib yang harus dijalankan oleh umat muslim.

Umat muslim haram hukumnya meninggalkan shalat lima waktu. Selain shalat wajib 5 waktu, masih banyak shalat sunnah yang bisa dilakukan umat muslim demi menyempurnakan pahalanya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh pemuda Amerika ini. Dia melaksanakan kewajibannya sebagai seorang muslim meski diketahui baru saja memeluk agama islam.

Postingan yang diunggah oleh akun Twitter @AbdelRahman9399 memperlihatkan seorang pemuda tengah menunaikan ibadah shalat. Pemuda tersebut mendirikan shalat dengan meletakkan kertas di depannya. Kertas tersebut adalah panduan shalat yang menuntun pemuda tersebut dalam menjalankan shalatnya.

"Saudara Amerika ini baru saja masuk Islam baru-baru ini, ditemukan di sudut masjid dan berusaha sebaik mungkin untuk belajar sholat dengan selembar kertas di depannya. MashaAllah, semoga Allah menahan (hatinya) dengan Islam. Ameen, ”tulis AbdelRahman9399 di akun Twitternya.

Hingga kini, postingan tersebut telah disukai oleh 69,3 ribu orang dan diRetweet sebanyak 22,9 ribu kali. Banyak warganet yang merasa terharu sekaligus mendoakan supaya pemuda tersebut selalu istiqomah menjalankan kewajibannya sebagai seorang muslim.

"May Allah help him in his rightly path (Semoga Allah membantunya di jalan yang benar)," tulis @muratyorulmaz17.

"May Allah bless him and make it easy on him, this is so beautiful. La illah illa Allah (Semoga Allah memberkatinya dan membuatnya mudah baginya, ini sangat indah. La illah illa Allah)," tulis @justiceforislam.

"Masha'Allah," tulis @itshashamuddin2


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network