Terciduk Bawa Ponsel di Ponpes, HP Santriwati Dipukul Palu Sampai Remuk

"Video HP santriwati yang dipukul palu sampai remuk di ponpes ini tuai pro kontra"

Viral | 13 July 2022, 01:44
Terciduk Bawa Ponsel di Ponpes, HP Santriwati Dipukul Palu Sampai Remuk

TamanPendidikan.com - Puluhan santriwati di suatu pondok pesantren (ponpes) dikumpulkan di satu ruangan. Di hadapan mereka digeletakkan satu unit handphone (HP) di atas meja.

Di depan para santriwati, HP tersebut dipukul sampai remuk dengan palu. HP tersebut milik salah satu santriwati.

Video HP santriwati yang dipukul palu sampai remuk ini diunggah oleh akun @memomedsos_official. Video unggahan tersebut terdiri dari 3 bagian yang merekam proses peremukan HP.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/memomedsos_official/

"Gegara Terciduk Bawa Ponsel ke Pesantren, HP Santriwati Dipukul Pakai Palu Berkali-kali sampai Remuk," tulis @memomedsos_official di Instagram.

Tak ada informasi yang menjelaskan lokasi kejadian peremukan HP tersebut. Di video, terekam suasana yang riuh. Nampaknya, para santri diminta bergantian meremukkan HP tersebut dengan palu.

Dugaan yang muncul, HP tersebut merupakan barang cidukan. Para santriwati dilarang membawa atau menyimpan HP di kawasan ponpes. Saat salah satu santri kedapatan membawa HP, maka alat komunikasi tersebut diremukkan.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/memomedsos_official/

Video HP santriwati yang terciduk lalu diremukkan dengan palu ini menuai pro kontra di antara warganet.

"Yang pernah mondok😃😀😃😀😃😀 yang gak pernah mondok😡😡😡😡😡," komentar @a.baihaqi_99.

"mau gimana pun juga tetep nyesek liatnya kenapa ga di sita trus balikin ke orang tuanya dah," komentar @mppndu.

"Ini pengalaman ku waktu dipesantren . Sebelum hp dirampas sudah ada peraturan yang menyatakan tidak boleh membawa hp waktu dipondok , jika ketahuan membawa hp jelas dirampas . waktu liburan pondok hp dikembalikan ke_orang tua , jika ketahuan membawa hp lagi yawes dirampas dan tidak dikembalikan , salah satunya dibakar/dirusak . Bukan kesalah pondok nya yang salah anak nya suadah ada peraturan kenapa harus dilanggar . Jika memperlukan hp bisa pinjam punya pondok . Nanti ada waktunya boleh bawah hp jika sudah lulus sekolah / Kuliah itu peraturan dipondok ku dulu," cerita @a.sasabela berbagi pengalaman.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network