Anaconda Besar Ini Diberi Makan Kelinci Oleh Pemiliknya dan Langsung Disambar

"Saat tahu ada kelinci di depannya, seketika dengan cepatnya anaconda besar itu pun langsung menyambarnya dan melilitnya."

Viral | 11 November 2022, 06:21
Anaconda Besar Ini Diberi Makan Kelinci Oleh Pemiliknya dan Langsung Disambar

TamanPendidikan.com - Anaconda termasuk jenis golongan ular besar yang endemik di perairan tawar dan sungai-sungai di daerah tropis Amerika. Ular jenis ini tergolong ular pemangsa, walaupun tidak berbisa namun cukup berbahaya karena punya kekuatan lilitan yang sangat kuat dan sangat cepat saat menyergap mangsanya.

Seperti yang terlihat dalam rekaman video yang diunggah oleh akun instagram @ snakebytestv, nampak anaconda besar langsung menyambar kelinci yang diberi makan oleh pemiliknya.

"Ivy menikmati makanannya, beberapa orang menjadi kesal tetapi inilah cara kerja alam,"
ujar keterangan unggahan.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CkioyjlJp37/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Rekaman video tersebut memperlihatkan bapak tua yang juga pemilik anaconda besar saat memberi makan anaconda dengan seekor kelinci yang dipegangnya. Dia duduk tepat di depan anaconda besar yang sedang melingkar. Namun saat tahu ada kelinci di depannya, seketika dengan cepatnya anaconda besar itu pun langsung menyambarnya dan melilitnya.

Video tersebut lantas dibanjiri beragam komentar oleh warganet.

"Alam tidak memfilmkan dirinya sendiri untuk konten," ujar akun @ au_die.

"Ini memicu orang dan mereka masih makan di Chipotle dan menonton video TikTok makan beracun yang menjijikkan tanpa pertanyaan," jawab akun @ paranoid_android27.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CkioyjlJp37/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

"Orang-orang yang marah di komentar ini seharusnya senang itu bukan pemberian makan langsung !! Lebih baik untuk kedua hewan dengan cara ini," jawab akun @ brookie.silvia.

"Apakah persis seperti itu cara kerja alam? Saya tidak yakin bahwa di habitat alaminya, ular mendapatkan kelinci yang tak berdaya tergantung pada mereka menunggu untuk dikorbankan. Bukankah mereka pergi berburu dan terkadang kelinci itu kabur? Hanya bertanya-tanya," ungkap akun @ rafcolantonio.

"Kelinci sudah ketakutan asf," ucap akun @ owensklowe.

"Awwww sesedih apapun itu kenyataannya! Sama seperti bagaimana kita membunuh sapi, babi, babi hutan, dan hewan lain untuk makanan kita. Itu alam," ungkap akun @ unicornreign6567.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/reel/CkioyjlJp37/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

"Di tempat pertama, ular ini adalah TAHANAN. Tidak ada alasan kamu menyimpannya sebagai budak. Ini adalah rantai penderitaan. Dan kelinci yang mati adalah Cherry. ,,🤔 Metode etis ini diterapkan untuk membunuh kelinci ini? Apakah Etis bagaimana ular ini hidup?," tanya akun @ pinaceagm.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network