Kura-Kura Monster Ini Ditawar Rp200 Juta Plus Pajero dan Moge

"Seekor kura-kura peliharaan ini ditawar untuk dibeli dengan harga ratusan juta."

Viral | 25 February 2023, 02:47
Kura-Kura Monster Ini Ditawar Rp200 Juta Plus Pajero dan Moge

TamanPendidikan.com - Seekor kura-kura peliharaan ini ditawar untuk dibeli dengan harga ratusan juta. Kura-kura tersebut berukuran besar dan disebut kura-kura monster.

Video kura-kura monster yang ditawar untuk dibeli dengan harga fantastis itu diunggah oleh akun @GaluhCuisine di Instagram. Di tayangan video itu, terekam dua orang dengan tumpukan sejumlah uang tunai. Di antara dua orang ini, di atas meja terlihat seekor kura-kura besar.

TamanPendidikan.com

https://youtu.be/ZHaQepxRKS4

Di momen itu, seorang pria ternyata tengah menawar untuk membeli kura-kura monster sebesar meja itu. Pria itu menawarkan uang tunai Rp 200 juta. Tumpukan uang tunai itu diserahkan ke pemilik kura-kura,

Uang tunai Rp 200 juta terlihat diletakkan di punggung kura-kura. Sedang kura-kura yang berada di tengah situasi tawar menawar itu sesekali tampak menguap. Pemilik kura-kura belum mengambil keputusan.

Pria yang menawar kura-kura pun lalu menaikkan harga tawarannya. Ia merogoh tasnya dan mengambil sejumlah kunci. Pria ini mengatakan pada pemilik kura-kura bahwa ia siap memberi uang tunai Rp 200 juta ditampah mobil pajero dan moge.

TamanPendidikan.com

https://youtu.be/ZHaQepxRKS4

Pemilik kura-kura juga belum dapat memutuskan dengan tawaran fantastis tersebut. Video kura-kura monster yang hendak dibeli ini mendopat berbagai reaksi dari warganet.

"Terkadang..bukan karena tawaran yang kurang banyak. Tapi kenangan,pengorbanan dan ketenangan yang susah dilupakan. Belum tentu dirawat orang lain sebaik diri sendiri saat merawatnya," komentar @Akhtar Anwar.

"yaa SDH jual. biasanya kalo sudah ada yg mau, kalo gak dijual biasanya mati. kalo motor ada yg mau biasanya hilang motornya. tapi kalo yg merawatnya agar hati hati," saran @Ayu Yulia.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network