Video TikTok April Jasmine Sedang Joget Tuai Kritikan, Ustadz Solmed Buka Suara

"Terkait komentar negatif warganet, Ustadz Solmed menyuruh istrinya untuk tak perlu terlalu mendengarkan dan memikirkannya."

Feature | 09 April 2021, 09:44
Video TikTok April Jasmine Sedang Joget Tuai Kritikan, Ustadz Solmed Buka Suara

TamanPendidikan.com - Video TikTok pesinetron sekaligus istri dari Ustadz Solmed, April Jasmine saat sedang berjoget bersama teman-temannya viral dan menjadi perbincangan warganet di dunia maya.

Warganet mencibir perilaku April Jasmine tersebut karena dinilai tidak mencerminkan istri dari seorang Ustadz.

Apalagi penampilan April Jasmine yang sangat tertutup dan menjaga auratnya dari pandangan laki-laki juga menjadi alasan para warganet memberikan kritikannya terhadap video dari istri Ustadz Solmed itu.

Melihat banyaknya komentar negatif yang ditujukan kepada istrinya, Ustadz Solmed pun akhirnya buka suara.

TamanPendidikan.com

Foto: YouTube KH Infotainment

Melalui kanal YouTube KH Infotainment pada Senin (5/4/2021), Ustadz Solmed mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut.

“Apa yang dilakukan oleh istri saya dengan gerakan yang sangat sederhana, itu kan ga ubahnya kayak kita potong bebek angsa tangan ke kanan tangan ke kiri, jadi yang salah itu apanya, lagunya atau gerakannya atau TikToknya?,” kata Ustadz Solmed bertanya-tanya alasan warganet mencibir istrinya.

“Nah kita harus jernih dalam memandang suatu persoalan,” sambungnya.

Terkait komentar negatif warganet, Ustadz Solmed menyuruh istrinya untuk tak perlu terlalu mendengarkan dan memikirkannya.

“Lagian maaf maaf ya, kalo netizen yang julid itu mah nggak usah didengerin,” ujar suami dari April Jasmine itu.

Ustadz Solmed juga mengaku bahwa video istrinya tersebut justru mendatangkan rezeki bagi keluarganya.

“Itu malah jadi pengundang endorse, Alhamdulillah,” ungkap Ustadz Solmed. 

Sejak video April Jasmine bermain TikTok viral, memang banyak endorse yang masuk kepada dirinya.

“Makanya caci maki mereka (netizen) justru mendatangkan rezeki buat kami,” ucap Ustadz Solmed.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network