Cara Dua Wanita Meloloskan Diri dari Kejaran Anjing Viral

"Dua wanita berhasil meloloskan diri dari kejaran anjing dengan cara yang kocak."

Viral | 22 September 2021, 04:46
Cara Dua Wanita Meloloskan Diri dari Kejaran Anjing Viral

TamanPendidikan.com - Dua orang wanita mengalami hari sial dikejar-kejar seekor anjing. Dua wanita itu berhasil meloloskan diri dari kejaran anjing dengan cara yang kocak.

Momen dua wanita tersebut meloloskan diri dari kejaran anjing terekam dalam CCTV. Rekaman tersebut lalu beredar di media sosial dan viral. Di akun @kocak.petcaah di Instagram, unggahan video tersebut telah ditonton sebanyak 84 ribu kali.

Di awal video, nampak dua wanita yang tengah berlari kencang memasuki teras rumah. Keduanya tengah dikejar-kejar seekor anjing.

Berada di teras rumah, dua wanita itu berhadapan dengan jalan buntu. Pasalnya, pintu rumah tersebut tertutup rapat. Keduanya kini mengalami situasi terpojok.

Berupaya menghindar dari kejaran anjing, salah satu wanita menaiki jok motor. Motor tersebut persis diparkir di dekat tiang teras rumah. Wanita itu memanjat tiang teras rumah sambil memandangi seekor anjing yang menggonggong tepat di bawahnya.

TamanPendidikan.com

Terekam CCTV, dua wanita meloloskan diri dari anjing (Instgaram @kocak.petcaah)

Sedang satu wanita lainnya tak mendapati tempat berlindung. Wanita ini berdiri di menempel di pojokan tembok. Ia nampak pasrah. Tapi anehnya, anjing tersebut tak menyerang.

"Tutorial menghindari an*jing : nempel dinding," tulis @kocak.petcaah di unggahan narasi video tersebut.

Melihat cara dua wanita yang panik lalu berupaya meloloskan diri dari kajaran anjing itu menyita perhatian warganet. Warganet banyak menuliskan komentar kocak terutama pada wanita yang menempelkan badan di tembok saat meloloskan diri dari kejaran anjing.

"Dia berharap cuman satu...... Tembus lah ke dinding," tulis @allanzannaker dengan sematkan emoticon tertawa.

"Dia it nyamar jd cicak," komentar @akhy_hengky.

"Berkamuflase di pojokan," kata @ulmanih.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network