King Kobra Besar Ini Masuk ke Permukiman di Kebun Kelapa Sawit, Warga Hanya Bisa Nonton

"Seekor ular king kobra didapati masuk ke permukiman warga di dekat areal kebun kelapa sawit."

Viral | 20 March 2022, 01:12
King Kobra Besar Ini Masuk ke Permukiman di Kebun Kelapa Sawit, Warga Hanya Bisa Nonton

TamanPendidikan.com - Seekor ular king kobra didapati masuk ke permukiman warga di dekat areal kebun kelapa sawit. Warga setempat mengamati pergerakan king kobra tersebut dengan berjaga di depan kediaman mereka.

Warga nampak tak mengusik ular king kobra yang dikenal berbisa mematikan. Ular king kobra itu pun nampak tak agresif.

TamanPendidikan.com

https://www.tiktok.com/@ayuwindari67

Video ular king kobra masuk ke pemukiman ini diunggah oleh akun @ayueindari67 di TikTok. Di tayangan itu, nampak beberapa oarang berjaga di sekitaran king kobra. Seseorang nampak membawa batang kayu.

Warga nampak menjaga jarak dengan ular berbisa mematikan itu. Namun warga mencoba tak mengusik. Sedang ular king kobra, juga nampak tak terusik dengan kehadiran warga di sekitarnya.

TamanPendidikan.com

https://www.tiktok.com/@ayuwindari67

Ular king kobra (Ophiophagus hannah) adalah salah satu ular yang paling berbisa di dunia. King kobra dengan panjangnya yang bisa mencapai 5 meter merupakan ular bisa yang terpanjang.

The International Union for Conservation of Nature telah memasukkan ular king cobra dalam daftar hewan yang rentan terhadap kepunahan. Ular king cobra menghadapi banyak ancaman dari manusia. Deforestasi besar-besaran di Asia Tenggara dikabarkan telah menghancurkan banyak habitat king cobra.

@ayuwindari67 #kingkobra #kobra ♬ suara asli  - AyuWindari


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network