Momen Kakek Atraksi dengan King Kobra di Mall, Diserbu Penonton

"Luar biasa, kakek ini dapat tepuk tangan yang meriah dari para penonton."

Viral | 06 April 2023, 03:11
Momen Kakek Atraksi dengan King Kobra di Mall, Diserbu Penonton

TamanPendidikan.com - Viral video di media sosial yang memperlihatkan seorang kakek sedang menggelar pertunjukkan dengan ular King Kobra. Uniknya, atraksi tersebut ia lakukan di sebuah Mall, di mana yang sering kita lihat adalah show live music, bazar, dan lain-lain.

Sontak, aksi kakek berjenggot putih panjang itu menarik para pengunjung Mall, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang merekam pertunjukan langka tersebut.

Pada isi video berdurasi 31 detik itu, kakek yang mengenakan kaos singlet tersebut mengeluarkan ular King Kobra berukuran cukup besar dari dalam kotak. 

Baru dimulai, si kakek nyaris terkena serangan pertama King Kobra. Beruntung, ia dengan sigap menghindar. Ular berbisa terpanjang di dunia itu kemudian hendak menghampiri para penonton, tetapi pria tua tersebut menariknya kembali ke arena.

Di akhir video, sang kakek mengajak King Kobra berdansa. Sambil memegangi leher ulat tersebut, pria yang memakai tutup kepala warna hitam itu menggerakkan kepalanya dengan memandang ke wajah King Kobra. Tak pelak, aksinya itu mendapat standing ovation dari para penonton yang mengelilinginya.

@askar_bolang #ular #king #cobra #fyp #viral ♬ Stel Kendo Stel Kenceng Jedag Jedug - Rian DTM

Hingga kini, video yang diunggah oleh akun TikTok @askar_bolang itu telah mendapatkan lebih dari 10ribu like. Namun, tetap saja video ini bukan untuk ditiru ya gaess. Pasalnya, berinteraksi dengan King Kobra merupakan tindakan yang sangat berbahaya.

Racun yang dihasilkan oleh king kobra bisa menyebabkan kerusakan pada sistem saraf, otot, dan organ tubuh lainnya. Gejalanya bisa sangat parah, termasuk kesulitan bernafas, kejang, dan bahkan kematian.

Selain itu, king kobra juga memiliki sifat agresif dan defensif yang tinggi, sehingga mereka bisa menggigit dan menyerang dengan cepat jika merasa terancam atau terganggu. 

Bahkan tanpa menyerang, king kobra bisa mengeluarkan ancaman dengan membentangkan lehernya yang dianggap sebagai tanda peringatan.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network