Kucing Ini Punya Tubuh Super Gemuk Hingga Bak Ikan Buntal

"Seekor kucing terlihat menggemaskan karena bentuk tubuhnya yang super gendut."

Viral | 14 April 2023, 02:21
Kucing Ini Punya Tubuh Super Gemuk Hingga Bak Ikan Buntal

TamanPendidikan.com - Seekor kucing terlihat menggemaskan karena bentuk tubuhnya yang super gendut. Rupa kucing gendut ini bak ikan buntal.

Video kucing bertubuh super gemuk hingga bak ikan buntal ini diunggah oleh akun @hajadpaladbok di Instagram. Dari video singkat yang viral itu terlihat tingkah laku kucing abu-abu  yang begitu lucu. Kucing itu terlihat sangat menggemaskan karena bentuk tubuhnya yang gendut bulat seperti ikan buntal.

Lebih menggemaskannya lagi, saat sang kucing merasakan gatal di kulitnya, ia pun bergegas untuk menggaruk bagian kulitnya yang gatal itu.Namun lucunya, kaki belakang sang kucing ternyata tak sampai ke kulitnya karena tertahan oleh tubuhnya yang mirip ikan buntal itu.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/hajadpaladbok/

Sang kucing pun hanya bisa menggaruknya di awang-awang. Tak menyerah, sang kucing pun terus berulang kali mencoba untuk menggaruk kulitnya yang terasa gatal. Terlihat pula ekspresi sang kucing sangat menikmati, seolah-olah kakinya sampai ke kulitnya, padahal nyatanya tidak. Warganet yang menyaksikan video ini pun merasa sangat terhibur dan tak kuasa menahan tawa atas aksi lucu sang kucing.

Aksi gemas kucing gembul itu telah ditonton lebih dari 618 ribu warganet. Salah seorang warganet yang menyaksikan video ini pun ada yang menyeletuk bahwa kucing tersebut tersambung dengan bluetooth (wireless atau sambungan tanpa kabel) lantaran aksi garuk kucing di awang-awang itu.

Bluetooth connected (tersambung bluetooth)” ujar akun @kevin_c_nick_714. Sungguh sangat kocak!

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/hajadpaladbok/

Perlu diketahui bahwa rasa gatal memang memberikan sinyal kepada otak untuk segera menggaruknya. Apabila tidak digaruk, maka rasa gatal itu akan terasa semakin menjadi-jadi dan membuat tubuh gelisah tak karuan. Rasa gatal juga bisa ditimbulkan karena alergi atau kurangnya menjaga kebersihan. Sensasi tidak nyaman yang menjengkelkan akhirnya menciptakan dorongan untuk menggaruk dan melibatkan setiap anggota tubuh. Bahkan tak sedikit pula yang mengalami luka akibat saking semangatnya dalam menggaruk kulit yang terasa gatal itu.

Kembali ke video viral sang kucing gembul, di mana sebenarnya kucing yang terlalu gemuk seperti terlihat dalam video memang tampak begitu lucu dan menggemaskan. Namun,  ia sudah masuk dalam kategori kucing obesitas yang justru bisa berisiko mengalami berbagai gangguan kesehatan.

Berkaitan dengan fisik kucing yang gemuk, laman Merdeka.com mengungkap kalau kucing umumnya lebih cenderung mengalami obesitas atau kelebihan berat badan setelah disterilkan atau dikebiri. Karena hal itu, biasanya dokter hewan akan menyarankan untuk mengurangi jumlah makanan sebesar 20-30% dan memperhatikan kondisi tubuh sang kucing dengan cermat. Alasan lainnya, mungkin sang kucing memang tidak aktif bergerak hingga akhirnya tubuhnya menjadi gempal seperti yang tampak dalam video.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network