Cara Menggunakan Voucher Lazada, Dijamin Berhasil!

"Sangat Mudah Kok, Selamat Berbelanja…"

Edukasi | 07 September 2022, 05:00
Cara Menggunakan Voucher Lazada, Dijamin Berhasil!

TamanPendidikan.com - Cara menggunakan voucher Lazada cukup mudah, asal Anda sudah mengetahui syarat dan keterangan dari voucher yang akan dipakai tersebut.

Hingga kini, Lazada telah digunakan untuk berbelanja maupun berjualan secara online. Lazada telah hadir di berbagai negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina, Vietnam, dan Thailand.

Sebagai pusat berbelanja online dengan niaga elektronik asal Singapura, Lazada menawarkan promo seperti diskon, potongan harga murah, bonus dadakan, dan penawaran lainnya untuk menarik para pembeli atau customers.

Dengan menggunakan voucher Lazada, Anda akan mendapatkan berbagai keuntungan belanja, karena voucher ini bisa kamu gunakan untuk menghemat budget belanja.

Bagi Anda yang belum mengetahui bagaimana cara menggunakan voucher Lazada, simak penjelasannya di bawah ini.

Syarat dan Ketentuan Menggunakan Voucher Lazada

Anda bisa mendapatkan barang yang Anda inginkan dengan harga yang murah pastinya, berikut syarat dan ketentuan penggunaan voucher Lazada:

1. Pastinya, voucher hanya berlaku di website atau aplikasi Lazada.
2. Kode voucher harus dimasukkan pada saat melakukan checkout, kecuali Collectible Voucher.
3. Perlu diketahui, kode voucher hanya berlaku untuk satu kali pembelian.
4. Lazada berhak membatalkan/memodifikasi/menolak penggunaan voucher, apabila:

• Voucher digunakan untuk aktivitas yang mencurigakan atau ditemukan kecurangan.
• Terdapat penyalahgunaan voucher, seperti penggunaan (redeem), digunakan oleh beberapa akun dan beberapa kali checkout. Pada kasus ini, Lazada berhak menentukan definisi meliputi, nama, nomor telepon, email, alamat, dan informasi lain.
• Voucher dipakai untuk hal-hal yang buruk, misalkan dijual kembali.
• Kode voucher yang sama dapat digunakan maksimal 1x dalam 30 hari. Sedangkan, kode voucher yang berbeda dapat digunakan maksimal 5x dalam 5 hari.
• Voucher dan promosi lain tidak bisa dipakai secara bersama dengan promo atau diskon lainnya.
Lazada berhak menentukan jumlah diskon produk yang berlaku untuk penggunaan voucher.
• Voucher tidak bisa diuangkan.
Lazada berhak merubah dan membatalkan ketentuan serta promosi sewaktu-waktu.

Cara Menggunakan Voucher Lazada

Setelah Anda tahu syarat dan ketentuan penggunaan voucher Lazada, kini saatnya Anda mempraktekkan cara menggunakan voucher Lazada. Mengkutip dari laman resmi lazada.co.id berikut langkah-langkahnya:

1. Pada halaman check out, masukkan kode voucher pada kolom voucher yang tersedia, kemudian klik gunakan.
2. Pastikan kode voucher yang Anda masukkan sesuai, (contoh, tanpa spasi) agar voucher dapat digunakan. Penyesuai harga akan diterapkan pada total pesanan Anda.
3. Setelah itu, tekan tombol ‘Checkout’ untuk melanjutkan pembelian.
4. Anda bisa melihat rincian biaya pembayaran dan biaya ongkir yang sudah berkurang sesuai voucer yang digunakan.
5. Terakhir, kamu bisa menekan tombol ‘Buat Pesanan’.

Begitulah kira-kira cara menggunakan voucher Lazada. Semoga artikel ini dapat membantu kalian yang hendak berbelanja. Thanks!


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network