Sulit Dipercaya, Piton Kecil Ini Lilit King Kobra yang Lebih Besar dari Tubuhnya

"Simak kejadiannya berikut ini!"

Viral | 07 March 2023, 04:15
Sulit Dipercaya, Piton Kecil Ini Lilit King Kobra yang Lebih Besar dari Tubuhnya

TamanPendidikan.com - King Kobra dan ular Piton memang akan sering berhadapan ketika di alam liar. Tak jarang mereka akan saling menyerang satu sama lain.

Terutama King Kobra adalah ular yang sangat agresif bahkan mereka dikenal sebagai ular kanibal. Ya, mereka dapat memakan sesama ular baik berbisa atau tidak.

Berbicara tentang King Kobra berhadapan dengan ular Piton, mereka memiliki senjata masing-masing yang sama-sama berbahaya.

Ketika King Kobra berhadapan dengan ular Piton yang berukuran kecil, maka besar kemungkinan Piton itu akan dimangsa oleh King Kobra.

Akan tetapi kejadian berbeda terjadi ketika ular Piton yang memiliki ukuran tubuh lebih kecil mampi melumpuhkan King Kobra dengan lilitan.

Momen tersebut tentu langka dan secara logika hampir mustahil terjadi. Bagaimana kejadian itu bisa terjadi? Simaklah video yang dibagikan akun TikTok @animals_top_moments berikut ini.

@animals_top_moments King Cobra vs Python #kingcobra #cobra #python #pythons #tiktokanimals #animaltiktok #animalworld #animals #animal #animalsoftiktok #wildanimals #wildlife #animalplanet #wild #wildnature #wildlifephotography #predator #prey ♬ Amityville Horror - Scary Halloween Sound Effects - Halloween Sound Effects

Pada awalnya King Kobra melakukan gigitan ke tubuh Piton kecil itu. Namun di luar dugaan, Piton kecil itu berbalik menyerang dengan kemampuan melilit yang dia miliki.

Video berdurasi 15 detik unggahan akun TikTok @animals_top_moments itu menunjukkan bahwa ular Piton yang berukuran kecil mampu melilit kepala King Kobra hingga tak berdaya.

Ini adalah momen langka terjadi, kita tahu King Kobra adalah ular yang agresif, terlebih jika mereka menang dalam ukuran tubuh dari lawannya.

TamanPendidikan.com

TikTok @animals_top_moments

Mungkin itu adalah hari apes dari sang raja ular. Terlepas dari itu, baik ukuran kecil atau besar, King Kobra atau Piton, lebih baik kita hindari saja ya gaes saat berjumpa.

Keselamatan jiwa tetap nomor satu dan kita tahu bisa king kobra adalah mala peta jika tidak dapat pertolongan pertama dengan baik.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network