Pawang Ini Tangkap King Kobra Jumbo di Dekat Permukiman Warga

"Seekor ular king kobra berukuran jumbo berkeliaran di pemukiman warga."

Viral | 01 July 2023, 23:58
Pawang Ini Tangkap King Kobra Jumbo di Dekat Permukiman Warga

TamanPendidikan.com - Seekor ular king kobra berukuran jumbo berkeliaran di pemukiman warga. Seorang pawang diminta pertolongan untuk menangkap ular yang berbisa tersebut.

Pawang pun berjibaku mengevakuasi ular agat tak membawa dampak berbahaya bagi warga. Evakuasi tersebut tak mudah mengingat ukuran tubuh ular yang jumbo dan panjang.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/d_shrestha10/

Video pawang tangkap king kobra jumbo ini diunggah oleh akun @d_shrestha10 di Instagram. Di tayangan itu, terekam detik-detik pawang hendak masukkan ular king kobra ke dalam karung. Pawang telah berhasil menangkap ular berbisa mematikan ini dengan memegang bagian kepala ular.

Nampak saat menangkap ular ini, pawang kenakan pelindung tangan yang terbuat dari kulit. Pawang nampak memegang kuat-kuat kepala ular. Sedang ekor ular nampak dipegang oleh warga yang membantu pengevakuasian ular.

Terlihat pula, seorang warga menyiapkan karung untuk ular yang berhasil ditangkap pawang. Namun, bobot ular yang berat nampaknya jadi kendala. Pawang nampak tak mampu mengangkat ular seorang diri untuk dimasukkan ke dalam karung.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/d_shrestha10/

king kobra memiliki bobot lebih berat dari ular kobra pada umumnya. Misalnya, king kobra rata-rata memiliki berat antara 4 hingga 9 kg. Sedangkan spesies kobra lainnya hanya memiliki berat rata-rata 2 hingga 4 kg. 

Namun tidak menutup kemungkinan, ular king kobra mencapai bobot  puluhan kg. Saat dewasa, bobot King Kobra bisa mencapai 20 kg. Umurnya juga panjang, bisa mencapai 20 tahun. Ular pemilik nama latin Ophiophagus hannah ini panjang tubuhnya mampu mencapai 5,5-6 meter dengan diameter hingga 10 cm. Wajar kemudian, Ular King Kobra disematkan sebagai ular berbisa terpanjang di dunia.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network