Cara Pemuda Asal Indramayu Review Makan di Hotel Ini Bikin Ngakak

"pemuda asal Indramayu viral menjadi food vlogger."

Viral | 05 July 2023, 13:29
Cara Pemuda Asal Indramayu Review Makan di Hotel Ini Bikin Ngakak

TamanPendidikan.com - Kontent kreator kini sudah menjadi pekerjaan yang digemari oleh khalayak ramai. Salah satunya adalah food vlogger yang menjamur di berbagai platform. Mulai dari Youtube, Instagram, hingga Tiktok.

Food vlogger merupakan kreator konten yang fokus membahas makanan. Seorang food vlogger dituntut untuk bisa mendeskripsikan rasa, aroma, tekstur, dan presentasi makanan secara mendetail. Selain itu, mereka juga harus mampu menggambarkan bagaimana atmosfer, kualitas pelayanan, pengetahuan, respon karyawan, dan kesan umum dari sebuah restoran atau tempat makan.

Seorang food vlogger dituntut memiliki ciri khas atau keunikan dari penyajian review makanan. Jika tidak memiliki ciri khas atau keunikan yang membedakan dirinya dengan orang lain, maka akan dipastikan ia tak akan bertahan lama. Hal ini yang harus diperhatikan oleh food vlogger pemula saat akan menggeluti profesi ini.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/dausterus/

Ciri khas dan keunikan ini yang dimiliki oleh pemuda asal Indramayu saat menjadi food vlogger. Pemuda ini tak hanya menjadi food vlogger namun dirinya juga menjadi konten kreator. Banyak konten yang sudah ia buat dengan berbagai tema. Ciri khas dan keunikan yang ia miliki adalah membuat konten dengan menggunakan bahasa Indramayu. Semua konten yang sudah ia buat dapat dilihat pada akun instagram milik pribadinya @dausterus.

Ia mereview tentang makanan di sebuah hotel bintang lima dengan menggunakan bahasa Indramayu. Ini tentunya membuat banyak warganet terhibur dengan konten yang ia buat. Warganet dibuatnya ngakak dengan tingkah yang ia lakukan. Berikut ini beberapa komentar warganet.

Ngakak teruuuus lanjuuuuut kaaaa😂,” tulis akun @shalsa.dasilva.

Trmksh sdh buat hari2ku senyum2 baka deleng dika kuh. Lanjutkan…” tulis akun @minih.magrib.

Ngakak miiin 😂😂” tulis akun @saeful_puetra_grag3.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/dausterus/

Review makanan yang pemuda ini lakukan diawali dengan pengenalan jika dirinya diajak teman menginap di sebuah hotel bintang lima. Ia pula menjelaskan jika dirinya tidak diendorse oleh pemilik hotel, jadi tidak menyebutkan dimana lokasi hotel tersebut. Selanjutnya terlihat dalam video beragam makanan yang tersaji di dalam restoran hotel. Mulai dari makanan tradisional berbagai daerah di Indonesia, beragam buah, western food, indian food, hingga beragam pastry.

Pemuda ini juga menjelaskan bagaimana cara makan yang baik di dalam hotel. Sambil menyantap makanan yang sudah ia pilih, pemuda ini juga menjelaskan tentang tata cara makan atau table manner. Table manner merupakan etika yang dilakukan pada saat makan dalam acara resmi.

Selain etika di meja makan saat jamuan makan resmi, table manner juga mengatur tentang peralatan makan yang digunakan. Namun penjelasanya membuat mengocok perut warganet. Bahkan ada beberapa warganet yang menambahkan penjelasan yang ia berikan.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/dausterus/

Angel ya mang tata cara mangan Ning hotel 😂😂,” tulis akun @jates_jatos.

Tambahan satu lagi , sendok yang nyamperin kita , bukan kita yang nyamperin sendok posisi tegak jangan ngebungkuk kecuali lagi makan sayur🙏,” tulis akun @antnrmdhn.


Baca Berita yang lain di Google News


Story

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler


Daun Media Network